SMARTnewsroom.com,SUKABUMI - Peringati Hari Ulang Tahun Batalyon Infanteri 310/KIDANG KANCANA ke-74 Tahun menggelar Syukuran dan Doa bersama puluhan Anak Yatim Piatu, Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Batalyon Infanteri 310/KIDANG KANCANA, Desa Cikembar, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, Minggu (17/12/2023).
Seperti diketahui, Batalyon Infanteri 310/KIDANG KANCANA atau Yonif 310/KIDANG KANCANA dibentuk pada tanggal 17 Desember 1949 yang merupakan salah satu satuan tempur jajaran Brigade Infanteri 15/Kujang II Kodam III/Siliwangi yang bermarkas di Desa Cikembar, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Dalam perjalanan sejarahnya Batalyon Infanteri 310/KK banyak sekali mengalami peristiwa-peristiwa heroik yang telah memberikan motivasi, inspirasi dan jiwa korsa bagi seluruh prajurit dalam melaksanakan pengabdian kepada Bangsa dan Negara Republik Indonesia.
Dalam hal itu, sebagai bentuk sebagai bentuk rasa syukur Terhadap tuhan Yang Maha Esa, Kepala Komando Rumah Kidang Kencana, Kapten Infanteri Hariyanto menuturkan, tidak hari ini saja pihaknya menggelar Santunan sekaligus doa bersama. Beberapa waktu lalu Pihaknya menggelar rangkaian yang sama sebagai bentuk rasa Syukur.
“Kegiatan hari ini kita melaksanakan syukuran dan Doa bersama Anak-anak Yatim Piatu yang dimana sebagai bentuk kepedulian Yonif 310/KK terhadap Lingkungan sekitar,” ujarnKepala Komando Rumah Kidang Kencana, Kapten Infanteri Hariyanto kepada SMARTnewsroom.com, Minggu, (17/12/23).
Sambung Kepala Komando Rumah Kidang Kencana, Kapten Infanteri Hariyanto, pihaknya menghadirkan beberapa Anak Yatim dan Piatu itu dengan memberikan santunan terhadap anak-anak sekaligus meringankan beban mereka.
“Kegiatan ini juga merupakan kegiatan sosial yang memang patut untuk dilestarikan dan merupakan kegiatan yang benar-benar sangat dianjurkan dalam kehidupan bersosial dan beragama,” ujar Kepala Komando Rumah Kidang Kencana, Kapten Infanteri Hariyanto.
Dalam momentum tersebut, masih dikatakan, Kepala Komando Rumah Kidang Kencana, Kapten Infanteri Hariyanto, berharap kepada anak-anak Yatim dan Piatu agar tetap selalu mendoakan orang tua yang sudah tiada, dan tidak lupa pihaknya juga mendoakan agar kedepannya menjadi anak yang Soleh dan Soleh.
Harapan tersebut tidak hanya ditujukan terhadap puluhan Anak Yatim dan Piatu, juga kepada seluruh Prajurit Batalyon Infanteri 310/KK agar dapat bekerja dengan baik sebagai Abdi Negara dalam menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“Harapan kami, semoga anak-anak kami ini walaupun mereka tidak mempunyai sosok orang tua agar selalu berdoa untuk orang tua dan kami juga mendoakan agar kedepannya menjadi anak yang soleh dan soleha. Saya juga berharap kepada seluruh prajurit Yonif 310/KK dapat bekerja dengan baik dalam menjaga NKRI ini,” harap Kepala Komando Rumah Kidang Kencana, Kapten Infanteri Hariyanto.
Selain itu, Kepala Komando Rumah Kidang Kencana, Kapten Infanteri Hariyanto juga berpesan kepada Anggota yang melaksanakan tugas di Papua agar tetap waspada, jangan lengah dan senantiasa memanjatkan doa kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam menjalankan tugas.
“Pesan saya, terutama kepada Komandan beserta jajarannya yang sedang melaksanakan tugas di Papua agar tetap waspada, jangan lengah, musuh ada di mana-mana dan selalu senantiasa panjatkan doa karena keluarga menunggu di rumah,” tutupnya Kepala Komando Rumah Kidang Kencana, Kapten Infanteri Hariyanto. (Muhammad Fikri Fauzi).

إرسال تعليق